Narablog, Narasumber Hingga Sumber Pengetahuan
Narablog, Narasumber Hingga Sumber Pengetahuan |
Narablog atau yang lebih kita kenal blogger (dalam bahasa Inggris) dulu tidak pernah terpikir memiliki ketertarikan untuk mempunyai blog yang disunting secara berkelanjutan, semua berawal dari main-main, sebuah blog tercipta,
kurang lebih 5 tahun yang lalu saat duduk dibangku SMA membuat blog menjadi
pelajaran wajib bagi siswa yang belajar Teknologi Informasi dan Komunikasi
disekolah saya. Blog sederhana tercipta dengan alamat putrajeneng.blogspot.com
saat itu hanya karya-karya kelompok belajar dan konten iseng saja yang dipublish di blog tersebut seperti naskah
drama, kata-kata mutiara dan kata-kata permintaan maaf saat menjelang lebaran.
Belum terpikir untuk membuat konten blog yang menarik dan serius menekuni dunia
blog.
Ilustrasi Putrajenengblogspot.com |
Ketertarikan pada dunia blog bertambah setelah
semua konten yang di publish mendapat sebuah apresiasi, karena di blog kita bisa
melihat jumlah pengunjung yang terus-terusan bertambah. Hal tersebut membuat
saya bangga karena apa yang kita publish dikunjungi ratusan bahkan ribuan orang
waktu itu. Waktu terus berjalan, waktu itu saat masuk dunia perkuliahan saya
mempunyai teman yang beragam keahlian hingga saya bertemu seorang teman yang
bisa mendesain blog, ketertarikan saya bertambah pada dunia blog waktu itu
karena ternyata mempelajari untuk mengubah desain blog itu menyenangkan selain
tampilan blog jadi lebih menarik juga membuat pengunjung bertambah.
Masa perkuliahan terus berjalan, membaca, diskusi,
mendapatkan ilmu baru dari kelas maupun organisasi kampus menjadi keseharian. Hasil diskusi yang dilakukan sangat
menarik tapi sayangnya, hal tersebut hanya sementara setelah diskusi dari hari
kehari hanya berhasil mengulang atau mengingat pengetahuan kita secara personal,
publik tidak bisa merasakan mendengarkan bahkan mengetahui informasi dan
pengetahuan baru yang menurut saya itu adalah hal yang sangat berguna, apalagi
mengingat waktu itu masif doktrin senior dan ormawa (organisasi mahasiswa)
tentang fungsi mahasiswa sebagai agent of
change, iron stock, dan social
control. Sebelum saya memahami lebih jauh tentang pergerakan mahasiswa
diluar maupun didalam kampus. Saya menjadi teringat dari fungsi media yang
mampu dan sangat mempengaruhi persepsi publik terhadap suatu isu, berita atau
informasi lainnya. Fenomena saat itu juga yang terjadi tentang netralitas media yang abu-abu atau mungkin hal ini masih relevan dengan kondisi saat ini. Tapi diluar
fenomena tersebut saya menjadi terpikir untuk memaksimalkan hasil diskusi,
membaca ataupun pengalaman dan pengetahuan baru saya publish di blog sebagai
media pribadi saya, karena saya juga teringat tentang apa yang kita tulis akan
abadi, apalagi yang ditulis diblog bisa mudah diakses oleh publik dalam mesin
pencarian (Google).
Blog Literasi Rakyat |
Menjadi Narasumber Blog
Merasa percaya diri pergerakan melalui blog ini
dapat nyata membuat diri secara personal mampu menterjemahkan fungsi mahasiswa
sebagai agent of change, dan social control. Maka saat itu saya
memaksimalkan blog pribadi saya dengan mempelajari design blog, menulis konten
dan lain sebagainya. Maka sejak itu blog pribadi saya putrajeneng.blogspot.com
berubah nama menjadi literasirakyat.blogspot.com, diharapkan dengan nama
tersebut bisa mempermudah publik mengakses blog yang saya miliki. Selain idealisme
saya saat itu untuk memaksimalkan fungsi mahasiswa lewat blog saya. Google
adsense dipelajari guna menambah semangat saya mengisi konten diblog yang pada
akhirnya membuat saya bangga karena google adsense menerima blog saya untuk
dapat dipasangi iklan walaupun tidak sebarapa tapi hal itu membuat saya bangga
menjadi narablog yang mana selain apresiasi lewat jumlah pengunjung juga melihat blog seperti halnya website terkenal yang sudah terpasang iklan.
Menjadi Narasumber |
Sejak saat itu literasirakyat.blogspot.com menjadi
unggul dikalangan teman-teman saya yang memiliki blog karena selain jumlah
pengunjung juga blog ini sudah memiliki iklan didalamnya, pada saat itu blog literasirakyat.blogspot.com diterima oleh google adsense sehingga dapat dipasang iklan. Rasa bangga menjadi
bertambah pada saat disalahsatu kesempatan di ormawa (organisasi mahasiswa) saya dipercaya
untuk menjadi pemateri/ narasumber agar mahasiswa diorganisasi tersebut dapat membuat, mengelola blog dan hingga bisa tembus google adsense. Rasa bangga tersebut
menjadi motivasi untuk terus mengembangkan blog.
Blog Literasi Rakyat Diterima Google Adsense |
Kawan-kawan yang lain ikut mengapresiasi dengan menyumbangkan
tulisan-tulisannya di blog literasirakyat.blogspot.com, motivasi dalam dunia
blog bertambah, disaat zaman sekarang dengan munculnya masa revolusi industri
4.0 dimana dalam masa ini penggunaan teknologi ataupun internet digunakan lebih
masif dalam 5 aspek hal ini senada dengan infografis yang didapatkan pada website CNN Indonesia, kemudian kemudahan mengakses infomasi yang lebih canggih
akan dimanfaatkan. Maka sebelum lebih jauh perkembangan revolusi industri 4.0
ini lebih nyata. Minimal kita berkontribusi memberikan informasi yang baik dan berguna dalam dunia internet melalui blog.
Mengenal Revolusi Industri 4.0 Sumber : (www.cnnindonesia.com) |
Dibalik
potensi-potensi, kemudahan dan keuntungan menjadi narablog atau blogger juga
ada beberapa tantangan, diantaranya adalah rendahnya minat baca di indonesia
serta tingkat literasi yang kurang di Indonesia dalm situs pingopi berdasarkan Survei Central Connecticut State University in New Britain tingkat literasi Indonesia ada di 60 rangking dunia, kemudian minat baca di Indonesia hanya 3 buku pertahun (dalam setiap 1000 orang hanya ada 1 orang yang memiliki minat baca) sedangkan di negara maju 20 -30 buku pertahun (data statistik UNESCO pada tahun 2012). Hal ini menurut pandangan saya
berpengaruh pada blogger karena dimana blogger atau narablog biasanya mengisi
konten dengan tulisan yang pada dasarnya harus dibaca sampai tuntas beda
halnya dengan youtubers yang saat ini sedang maju bahkan banyak youtubers baru
ini dikarenakan minat menonton lebih tinggi dibanding minat baca.
Tingkat Literasi Indonesia (Sumber: Pingopi.com) |
Demikian beberapa
kemudahan, potensi-potensi narablog dalam mengembangkan blognya serta beberapa
tantangan yang dihadapi narablog dalam mengembangkan blognya di era digital, khususnya yang saya rasakan saat ini berdasarkan cerita yang telah saya uraikan. Dibalik itu semua
saya bangga menjadi narablog di era digital,
Saya juga sebagai mahasiswa ataupun nanti dalam dunia kerja harus mampu memberikan
informasi positif dan bermanfaat bagi masyarakat luas juga memungkinkan di masa
depan berawal dari blog ini akan menjadi sumber pengetahuan di masa depan,
kemudian selain itu jugadi tahun baru dan semangat baru 2019 saya dan blogger atau narablog lainnya harus mampu memberikan
konten-konten menarik bermanfaat, kreatif dan inovatif untuk menjawab
permasalahan atau tantangan blogger kedepan, Serta selain itu blogger juga harus mampu memunculkan data dan fakta dalam konten blogger yang memuat informasi penting agar mampu menghadapi permasalahan hoax saat ini. harapan lebih konkret di tahun ini semoga blog pribadi saya ini dapat mengubah domain dari blogspot.com menjadi .com dan diharapkan bisa lebih mudah diakses oleh masyarakat luas.
semangat terus untuk berkarya lewat blog ya kakaak...
ReplyDeleteTerimakasih, siap kak...
DeleteMengasyikkan bangeeettt bisa berkecimpung di dunia blogger
ReplyDeleteKindly visit my blog: bukanbocahbiasa(dot)com
Iyah kak jadi blogger itu seru dan banyak manfaatnya, siap kak...
ReplyDeletesmg semakin kreatif, inovatif, dan inspiratif yah kak :)
ReplyDeleteSiap terimakasih kak :)
DeleteDengan minimal deposit 10.000, kalian bisa mencoba keberuntungannya bersama dengan kami
ReplyDeletesegera add pin bb kami D87604A1, ditunggu ya di D3W4PK**
Hayyy guys...
ReplyDeletesedang bosan di rumah tanpa ada yang bisa di kerjakan
dari pada bosan hanya duduk sambil nonton tv sebaiknya segera bergabung dengan kami
di D*E*W*A*P*K agen judi terpercaya di add ya pin bb kami D87604A1 di tunggu lo ^^